27.7 C
Tarakan
Friday, June 2, 2023

Sipencatar Dikenalkan di Kaltara

TARAKAN– Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka seleksi penerimaan calon taruna (sipencatar) Sekolah Tinggi Kedinasan Pola Pembibitan. Sebanyak 2.676 formasi tersedia meliputi dua kategori yaitu pola pembibitan Kemenhub.

Ketua Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia Captain Novyanto Widadi, mengungkapkan selama sipencatar diluncurkan oleh Kemenhub, pihaknya baru pertama kali menyambangi Kaltara. Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Dirgantara Bandara Juwata Tarakan Rabu (10/4), pihaknya memberikan pengenalan terhadap sipencatar dan semua sekolah tinggi kedinasan di bawah naungan Kemenhub.

“Kami berharap pemuda-pemudi Kaltara bisa bergabung menjadi aparatur sipil negara (ASN) melalui sipencatar ini,” ungkapnya.

Diakui Novyanto, dari kuota yang dibuka oleh Kemenhub semuanya sudah termasuk terhadap kuota matra darat, udara dan laut. Pihaknya juga sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltara dan Tarakan, untuk dapat berperan serta dalam mendorong putra-putri Kaltara untuk bisa ikut dalam seleksi tersebut.

“Jadi program ini pola pembibitan dan ini adalah tahun kedua dijalankan. Rata-rata semuanya Diploma empat,” ungkapnya.

Baca Juga :  APESSS !!! Tagihan ‘Gajah’ Harus Dicicil

Meski baru pertama kali menyambangi Kaltara, namun sebelumnya sudah ada beberapa putra-putri Kaltara juga yang sudah mengikuti pendidikan di sejumlah sekolah tinggi di bawah naungan Kemenhub. Khususnya Sekolah Tinggi Transportasi Darat.

“Tahun lalu sama juga kuotanya dan jumlah pendaftarannya 20 ribu. Jadi ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia,” imbuhnya.

Ditambahkan Kepala Dishub Kaltara Taupan Madjid, selama ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) juga sudah menerapkan pola pendidikan terhadap 35 orang. Kemudian terdapat 25 orang sudah ditempatkan berdinas di Kaltara. Sebelumnya juga Pemprov Kaltara sudah pernah melakukan MoU dengan Sekolah Tinggi Transportasi Darat, terkait dengan kuota dan analisa jabatan yang dibutuhkan.

“Jadi analisa jabatan pegawai, kami lakukan analisa juga. Dari sosialisasi ini agak berbeda lagi dan anak-anak sangat antusias mengetahui penerbangan,” tuturnya.

Dengan adanya penambahan infrastruktur di Kaltara ke depannya, pihaknya juga sangat membutuhkan sumber daya manusia (SDM). Meski sebelumnya pihaknya sudah menambah SDM dari lulusan Sekolah Tinggi Transportasi Darat, namun tidak menutup kemungkinan pihaknya juga sangat membutuhkan lulusan dari sekolah tinggi transportasi udara dan laut.

Baca Juga :  Satu Pasien Positif Covid-19 Masuk Ventilator

“Laut kemarin sudah ada kemarin juga. Masih sesuai, karena kita provinsi baru dan kita berharap kalau bisa ada kuota kabupaten,” bebernya.

Terpisah Plt Kepala Bandara Juwata Tarakan Budi Prayitno mengatakan, pihaknya sebagai tim panitia daerah akan membuka konter di terminal bandar, untuk memfasilitasi semua pelajar di Kaltara yang ingin mendaftar sipencatar. “Kami akan fasilitasi di terminal terhitung hari ini (Rabu),” tuturnya.

Saat ini pihaknya juga sudah menyiapkan 10 hingga 15 petugas yang khusus akan melayani pendaftar sipencatar. Bahkan pihaknya berharap masyarakat untuk selalu mencari tahu informasi, dan tidak mengikuti apabila ada oknum yang berusaha ingin membantu.

“Sekarang tidak mungkin karena sistemnya sudah online dan tidak ada berpengaruh juga. Jadi seleksi dan ujiannya itu sistem online semua,” tutupnya. (zar/lim)

 

TARAKAN– Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membuka seleksi penerimaan calon taruna (sipencatar) Sekolah Tinggi Kedinasan Pola Pembibitan. Sebanyak 2.676 formasi tersedia meliputi dua kategori yaitu pola pembibitan Kemenhub.

Ketua Sekolah Tinggi Penerbangan Indonesia Captain Novyanto Widadi, mengungkapkan selama sipencatar diluncurkan oleh Kemenhub, pihaknya baru pertama kali menyambangi Kaltara. Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Dirgantara Bandara Juwata Tarakan Rabu (10/4), pihaknya memberikan pengenalan terhadap sipencatar dan semua sekolah tinggi kedinasan di bawah naungan Kemenhub.

“Kami berharap pemuda-pemudi Kaltara bisa bergabung menjadi aparatur sipil negara (ASN) melalui sipencatar ini,” ungkapnya.

Diakui Novyanto, dari kuota yang dibuka oleh Kemenhub semuanya sudah termasuk terhadap kuota matra darat, udara dan laut. Pihaknya juga sudah melakukan koordinasi dengan Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltara dan Tarakan, untuk dapat berperan serta dalam mendorong putra-putri Kaltara untuk bisa ikut dalam seleksi tersebut.

“Jadi program ini pola pembibitan dan ini adalah tahun kedua dijalankan. Rata-rata semuanya Diploma empat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Membangun Kedamaian di Hari Waisak

Meski baru pertama kali menyambangi Kaltara, namun sebelumnya sudah ada beberapa putra-putri Kaltara juga yang sudah mengikuti pendidikan di sejumlah sekolah tinggi di bawah naungan Kemenhub. Khususnya Sekolah Tinggi Transportasi Darat.

“Tahun lalu sama juga kuotanya dan jumlah pendaftarannya 20 ribu. Jadi ini serentak dilaksanakan di seluruh Indonesia,” imbuhnya.

Ditambahkan Kepala Dishub Kaltara Taupan Madjid, selama ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) juga sudah menerapkan pola pendidikan terhadap 35 orang. Kemudian terdapat 25 orang sudah ditempatkan berdinas di Kaltara. Sebelumnya juga Pemprov Kaltara sudah pernah melakukan MoU dengan Sekolah Tinggi Transportasi Darat, terkait dengan kuota dan analisa jabatan yang dibutuhkan.

“Jadi analisa jabatan pegawai, kami lakukan analisa juga. Dari sosialisasi ini agak berbeda lagi dan anak-anak sangat antusias mengetahui penerbangan,” tuturnya.

Dengan adanya penambahan infrastruktur di Kaltara ke depannya, pihaknya juga sangat membutuhkan sumber daya manusia (SDM). Meski sebelumnya pihaknya sudah menambah SDM dari lulusan Sekolah Tinggi Transportasi Darat, namun tidak menutup kemungkinan pihaknya juga sangat membutuhkan lulusan dari sekolah tinggi transportasi udara dan laut.

Baca Juga :  Korban Salah Catat Bermunculan

“Laut kemarin sudah ada kemarin juga. Masih sesuai, karena kita provinsi baru dan kita berharap kalau bisa ada kuota kabupaten,” bebernya.

Terpisah Plt Kepala Bandara Juwata Tarakan Budi Prayitno mengatakan, pihaknya sebagai tim panitia daerah akan membuka konter di terminal bandar, untuk memfasilitasi semua pelajar di Kaltara yang ingin mendaftar sipencatar. “Kami akan fasilitasi di terminal terhitung hari ini (Rabu),” tuturnya.

Saat ini pihaknya juga sudah menyiapkan 10 hingga 15 petugas yang khusus akan melayani pendaftar sipencatar. Bahkan pihaknya berharap masyarakat untuk selalu mencari tahu informasi, dan tidak mengikuti apabila ada oknum yang berusaha ingin membantu.

“Sekarang tidak mungkin karena sistemnya sudah online dan tidak ada berpengaruh juga. Jadi seleksi dan ujiannya itu sistem online semua,” tutupnya. (zar/lim)

 

Most Read

Artikel Terbaru