OLEH: ASNOL,S.Pd.,M.M
JABATAN: SEKRETARIS DPRD TANA TIDUNG
SILAYAR Krenn merupakan strategi yang dilakukan oleh sekretariat DPRD Kabupaten Tana Tidung untuk membangun Silayar Krenn Sekretariat DPRD dalam menfasilitasi pembentukan Perda sebagai layanan bagi pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Tana Tidung, serta membangun komunikasi yang hamonis antara legislatif dengan eksekutif serta dengan masyarakat ( publik ).
Silayar Krenn adalah Sistem Layanan Aparatur Berdedikasi, Kerja cepat, Rendah hati, mileNieal, dan iNtegritas.
Proyek perubahan yang dirancang untuk mewujudkan visi pembangunan Kabupaten Tana Tidung adalah: “Terwujudnya Tana Tidung Bermartabat, Sejahtera, Indah dan Humanis (BERSIH)”.
Untuk mewujudkan visi tersebut ditetapkan misi pembangunan Kabupaten TanaTidung yaitu misi ke enamnya “Meningkatkan Implementasi Reformasi Birokrasi Menuju KTT Digital dan KTT Melayani”.
Kegiatan Silayar Krenn ini mendapatkan dukungan penuh Bupati Kabupaten Tana Tidung dan seluruh stakeholder internal, dikarenakan selama ini kerja sama yang dilakukan cenderung belum dikuatkan dalam sebuah strategi komunikasi yang bersifat formal.
Hal tersebut berdampak pada persepsi bahwa urusan DPRD Kabupaten Tana Tidung merupakan urusan Sekretariat DPRD Kabupaten Tana Tidung saja.
Program membangun Silayar Krenn sekretariat DPRD dalam memfasilitasi pembentukan Perda yaitu program pelayanan yang menghadirkan sistem operasional prosedur (SOP) dalam pembentukan Perda dengan didukung aplikasi E-Risalah dan E-Katalog Perda yang berbasis informasi dan teknologi melalui sistem digitalisasi.
Launching ini dilaksanakan pada 27 September 2023 yang dibuka langsung oleh Bupati,Ketua DPRD serta dihadir secara daring Kapuslatbang KDOD LAN Samarinda DR.Muhammad Aswad.M.Si.(adv/ana)